Text
Strategi pembelajaran edutainment berbasis karakter
Pembelajaran merupakan proses interaksi peserta didik dengan pendidik dan sumber belajar pada suatu lingkungan belajar. Komponen utuma dalam sebuah pembelajaran adalah peserta didik yang berkedudukan sebagai subjek belajar dan guru sebagai fasilitator pembelajaran. Komponen lain yaitu materi, metode pembelajaran, sumber belajar, serta sarana dan prasarana yang digunakan. Berbagai komponen tersebut harus berfungsi secara optimal untuk mendapatkan hasil berupa penguasaan kopetensi oleh peserta didik. Melalui kegiatan pembelajaran, peserta didik dan guru bekerja sama untuk mencapai tujuan, yaitu penguasaan pengetahuan, ketrampilan dan sikap oleh peserta didik. Pembelajaran tidak hanya focus pada penguasaan pengetahuan saja, tetapi harus diseimbangkan dengan penguasaan sikap dan ketrampilan. Hal tersebut bertujuan agar peserta didik mampu menerapkannya dalam kehidupan demi kemaslahatan atau kemakmuran masyarakat. Buku ini membahas kiat-kiat, petunjuk, dan panduan bagi guru dalam menyajikan kegiatan pembelajaran yang menyenangkan, menghibur, serta menguatkan karakter peserta didik. Dengan strategi ini, selain guru dapat memfasilitasi peserta didik untuk belajar dengan efektif dan menyenangkan, juga dapat mengembangkan nilai-nilai karakter melalui setiap pembelajaran yang dilakukannya. Edutainment berbasis karakter dapat membuat pembelajaran menjadi lebih menarik, mengasyikkan, dan memberikan keleluasaan peserta didik untuk aktif belajar sekaligus mengembangkan nilai-nilai karakternya.
Tidak tersedia versi lain