Text
Komitmen siswa terhadap ajaran Islam (studi kasus di SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri)
Komitmen siswa terhadap ajaran Islam merupakan saatu energi dalam diri yang mendorong siswa untuk tekun dan ulet dalam mengerjakan ajaran Islam, meskipun mengalami macam-macam rintangan dalam menyelesaikan tugas yang menjad tanggungjawabnya. Dalam hal ini kerap kali dijumpai di SMK swasta bahwa lemahnya komitmen siswa terhadap ajaran Islam sangat lemah. Tetapi, anehnya hal ini berbeda dengan komitmen siswa di SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri.
Rumusan masalah yaitu 1) Bagaimana komitmen beribadah siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri?; 2) Bagaimana komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak terhadap guru?, 3)Bagaimana komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak orang tua?, 4) Bagaimana komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak teman?, 5) Bagaimana komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak terhadap masyarakat?
Metodologi Penelitian yang digunakan yaitu metodologi kualitatif yang menggunakan jenis penelitian deskriptif Penelitian ini nantinya akan menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis maupun lisan dari kegiatan atau perilaku yang diaman Sedangkan pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Setelah data terkumpul, data dianalisis dengan langkah reduksi data, display data dan verifikasi atau pengambilan kesimpulan
Hasil penelitian ini sebagai berikut: 1) Komitmen beribadah siswa SMK. Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri, meliputi adanya kepekaan dalam melakukan ibadah sholat, zakat dan sedekah, puasa wajib dan sunah, Adanya minat dalam melakukan ibadah sholat, zakat dan sedekah; Adanya pendalaman dan rasa ingin tahu dalam melakukan ibadah sholat, zakat dan sedekah, puasa wajib dan sunah, Adanya kerjasama dalam melakukan sholat, Adanya kesabaran dalam melakukan ibadah sholat, zakat dan sedekah, puasa wajib dan sunah, Adanya tanggungjawab dalam berpuasa, Adanya hasrat untuk peningkatan diri dalam ibadah puasa, Adanya rasa ingin tahu dalam beribadah 2) Komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak terhadap guru, meliputi adanya kepekaan kepada guru, adanya tanggungjawab kepada guru, adanya hasrat untuk berhasil dalam bidang akademis. 3) Komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak orang tua, meliputi adanya kepekaan terhadap orang tua, adanya tanggungjawab kepada orang tua, adanya hasrat untuk mengubah sekitar menjadi baik 4) Komitmen siswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak teman, meliputi adanya kepekaan kepada teman, adanya tanggungjawab kepada teman, adanya hasrat untuk mengubah sekitar menjadi baik, dan adanya kesanggupan bekerja sama dengan teman. 5) Komitmen saswa SMK Kesehatan Bhakti Wiyata Kediri dalam berakhlak terhadap masyarakat, meliputi adanya kepekaan terhadap masyarakat, adanya tanggungjawab sebagai masyarakat, adanya hasrat mengubah lingkungan masyarakat inenjadi baik, dan adanya kesanggupan bekerja sama dengan masyarakat
Tidak tersedia versi lain