Text
Buku ajar pembelajaran kritik sastra
Kritik secara umum dapat ditelusuri dalam khazanah kosa kata bahasa Indonesia. Kritik diberi arti kecaman, tanggapan yang disertai uraian dan pertimbangan baik buruk terhadap satu hasil karya dan pendapat.
Menurut Wellekdan Warren (dalam Pradopo 2009: 92) kritik sastra merupakan salah satu studi sastra. Studi sastra meliputi tiga bidang, yaitu teori sastra, sejarah sastra dan kritik sastra. Kritik sastra merupakan studi sastra yang langsung membicarakan karya sastra dengan penekanan pada penilaian. Teori sastra merupakan bidang studi sastra yang berhubungan dengan teori-teori kesusastraan. Sejarah sastra merupakan bidang studi sastra yang membicarakan perkembangan sastra dan lahirnya hingga perkembangannya yang terakhir.
Buku ini memuat tiga bagian. Bagian pertama berkaitan dengan sastra dan kritik sastra. Sastra dipaparkan dari sudut pandang para ahli yang didukung oleh ulasan untuk memudahkan pembaca memahami sastra
yang dikemukakan oleh para ahli. Ulasan mengenai sastra diperluas dengan pembedaan gendre sastra, seperti puisi, drama, dan prosa. Kritik sastra dijelaskan dari sisi awal mula kegiatan kritik sastra, pendapat-pendapat para ahli tentang kritik sastra dan jenis-jenis kritik sastra.
Tidak tersedia versi lain