Text
Kepemimpinan trnsformasional kepala SD Plus Ar Rahman dalam meningkatkan mutu pendidikan
Kepala Sekolah merupakan pemimpin pada satuan pendidikan. Kepemimpinan transformasional adalah kepemimpinan yang mampu mengubah energi sumber daya, baik manusia, instrumen maupun situasi untuk mencapai tujuan. Kepemimpinan transformasional kepala sekolah mampu meningkatkan mutu pendidikan, apabila kepala sekolah memperhatikan beberapa dimensi kepemimpinan transformasional. Dimensi tersebut meliputi idealiced influence, inspurational motivation, intellectual stimulation dan invidual consideration.
Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan mendiskusikan secara mendalam tentang Kepemimpinan Transformasional Kepala SD Plus Ar Rahman dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan dengan fokus pembahasan pada: 1) Kepala Sekolah mempengaruhi guru dan karyawan dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD Pus Ar Rahman Kota Kediri, 2) Kepala Sekolah menginspirasi guru dan karyawan dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD Pus Ar Rahman Kota Kediri, 3) Kepala Sekolah mengembangkan ide kreatif guru dan karyawan dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD Pus Ar Rahman Kota Kediri, 4) Kepala Sekolah memberikan perhatian kepada guru dan karyawan dalam meningkatkan mutu pendidikan di SD Pus Ar Rahman Kota Kediri.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data meliputi reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Kemudian berakhir dengan pengecekan keabsahan data dengan triangulasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) kepemimpinan transformasional Kepala sekolah SD Plus Ar Rahman Kota Kediri dalam mempengaruhi guru dan karyawan dilakukan dengan melibatkan guru dan karyawan, membentuk tim serta memberikan kepercayaan kepada guru dan karyawan. (2) kepemimpinan transformasional Kepala sekolah SD Plus Ar Rahman Kota Kediri dalam menginspirasi guru dan karyawan dilakukan dengan memotivasi dan menjadi contoh yang baik bagi guru dan karyawan. (3) kepemimpinan transformasional Kepala sekolah SD Plus Ar Rahman Kota Kediri dalam mengembangkan ide kreatif guru dan karyawan dengan menanamkan kesadaran, keterbukaan untuk menerima masukan dari warga sekolah, membudayakan penyelesaian masalah melalui sistem diskusi, menerima saran, kritik dan ide baru, serta memberikan dukungan. (4) kepemimpinan transformasioanl Kepala Sekolah SD Plus Ar Rahman Kota Kediri dalam memberikan perhatian kepada guru dan karyawan dengan pemberian reward dan membangun komunikasi antar warga sekolah.
Tidak tersedia versi lain