Text
Pengaruh pengetahuan konsumen terhadap keputusan berinvestasi saham di galeri investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri
Pengetahuan konsumen adalah semua informasi yang dimiliki konsumen mengenai berbagai macam produk atau jasa. Sedangkan keputusan berinvestasi adalah suatu hasil dari proses mental atau kognitif yang membawa pada pemilihan suatu tindakan di antara beberapa pilihan alternatif. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengetahuan konsumen mengenai Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri, keputusan berinvestasi saham di Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri, dan pengaruh pengetahuan konsumen terhadap keputusan berinvestasi saham di Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri.
Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif atau hubungan, dengan bentuk hubungan kasualitas. Populasi target dalam penelitian ini adalah investor yang membuka akun RDI di Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri pada tahun 2018. Sedangkan untuk populasi terjangkaunya adalah investor yang membuka akun RDI pada SPM (Sekolah Pasar Modal) tahun 2018 di Galeri Investasi Bursa Efek donesia UNISKA Kediri yaitu sebanyak 150 investor. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah teknik simple random sampling. Berdasarkan tabel ukuran sampel dari Isaac dan Michael dapat diketahui bahwa dari jumlah populasi sebanyak 150 investor dengan tingkat kesalahan 5% diperoleh sampel sebanyak 105 investor.
Berdasarkan hasil penelitian ini dapat ketahui bahwa pengetahuan konsumen mengenai Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri termasuk kategori sangat mengetahui. Hasil ini sesuai dengan nilai rata-rata (mean) sebesar 37,02 terletak di antara nilai 36 45. Sedangkan keputusan berinvestasi saham di Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia UNISKA Kediri termasuk kategori sangat setuju. Hasil ini sesuai dengan nilai rata-rata (mean) sebesar 37,37 terletak di antara nilai 36-45. Uji t memiliki nilai thitung (14,633) Itabel (1,98326), maka berarti Ho ditolak dan H, diterima. Hal ini menunjukkan variabel bahwa ada pengaruh yang signifikan antara pengetahuan konsumen terhadap variabel keputusan berinvestasi. Serta nilai R square sebesar 0,675 menunjukkan bahwa besarnya pengaruh variabel pengetahuan konsumen terhadap variabel keputusan berinvestasi sebesar 67,5%. Sedangkan sisanya sebesar 32,5% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak termasuk dalam penelitian ini yaitu: budaya; kelas sosial; pengaruh pribadi; keluarga; situasi; sumber daya konsumen; keterlibatan; sikap, kepribadian, gaya hidup dan demografi; pengolahan informasi; pembelajaran; dan perubahan sikap atau perilaku.
Tidak tersedia versi lain