Text
Pengaruh Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Kinerja Karyawan Tetap Bagian Produksi PT. PERKEBUNAN NUSANTARA X PG. Pesantren Baru Kediri
Sumber daya manusia merupakan instrument penting yang dimiliki oleh suatu perusahaan. Salah satu bentuk implementasi perusahaan dalam menjaga sumber daya manusianya adalah dengan memberikan perlindungan melalui sistem keselamatan dan kesehatan kerja bagi pekerjanya. Perkebunan Nusantara X merupakan perusahaan produksi gula yang memiliki dua anak perusahaan yang berada di Kota Kediri. Dari kedua anak perusahaan tersebut, PG. Pesantren Baru memiliki tingkat keselamatan dan kesehatan kerja yang lebih baik. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kinerja karyawan tetap bagian produksi PT. Perkebunan Nusantara X PG. Pesantren Baru Kediri.
Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 108 karyawan tetap bagian produksi PG. Pesantren Baru. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah korelasi dan regresi linear sederhana yang bertujuan untuk memperoleh gambaran menyeluruh mengenai hubungan antara kedua variabel. Sedangkan uji asumsi klasik yang digunakan dalam penelitian ini meliputi, uji normalitas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa keselamatan dan kesehatan kerja karyawan tetap bagian produksi PG. Pesantren Baru dengan nilai rata-rata 54,96 berada dalam kategori baik. Kemudian untuk kinerja karyawan, memiliki rata-rata 34,93 dengan kategori yang baik. Dilihat dari hasil perhitungan, maka variabel Keselamatan dan Kesehatan Kerja dengan Kinerja Karyawan menunjukkan angka sebesar 0,835. Angka ini menunjukkan adanya korelasi yang sangat kuat dengan hasil R Square 0.774 yang artinya besamya pengaruh variabel Keselamatan dan Kesehatan Kerja terhadap Kinerja Karyawan sebesar 77,4% sedangkan 22,6% dipengaruhi oleh variabel-variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Tidak tersedia versi lain