Text
PERBANDINGAN EFEKTIVITAS MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DAN PROBLEM BASED LEARNING (PBL) DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VII PADA MATA PELAJARAN FIQIH DI MTS SUNAN AMPEL PARE TAHUN PELAJARAN 2018/2019
Hasil belajar dapat diperoleh secara maksimal melalui suatu proses pembelajaran. Namun dalam kenyataannya, proses pembelajaran yang berlangsung saat ini belum sesuai dengan tujuan dari adanya pembelajaran yakni mengupayakan perubahan pada siswa, baik perubahan dari segi kognitif, afektif, maupun psikomotorik. Diantara penyebab kegagalan tersebut salah satunya adalah guru kurang tepat dalam memilih strategi atau metode pembelajaran. Oleh karena itu, guru harus mencarikan strategi atau metode yang tepat untuk digunakan dalam proses pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dalam meningkatkan hasil belajar Fiqih siswa. (2) Model pembelajaran Problem Based Learning dalam meningkatkan hasi belajar Fiqih siswa. (3) Perbedaan efektifitas antara model CTL dan PBL dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Fiqih di MTs. Sunan Ampel Pare.
Tidak tersedia versi lain