Text
Peran Otoritas Jasa Keuangan Dalam Pengembangan Industri Perbankan Syariah dan Industri Keuangan Syariah (Studi Kasus Otoritas Jasa Keuangan Kediri)
Perkembangan lembaga keuangan syariah di Indoensia belum benarbenar
seperti
yang
diharapkan.
Sebagai
contohnya
data
pertumbuhan
pangsa
pasar
(market
share)
industri
perbankan
syariah
di
Indonesia
masih
berkutat
diangka
5
persen
aset perbankan nasional secara keseluruhan dan IKNB Syariah masih
belum menyentuh angka 5%. Otoritas Jasa Keuangan adalah sebuah lembaga
pengawas jasa Keuangan seperti industri perbankan, pasar modal, reksandana,
perusahaan pembiayaan, dana pensiun dan asuransi serta termasuk jasa keuangan
berbasis syariah. OJK sebagai regulator dan pengawas industri keuangan syariah
sadar bahwa perkembangan industri keuangan syariah secara umum sangat
dinamis dan memerlukan kebijakan yang relevan dan tepat waktu. Kantor OJK
tersebar di seluruh Indonesia, salah satuya berada di Kota Kediri. Dengan
hadirnya OJK di Kediri diharapkan dapat mendorong untuk mengembangkan
keuangan syariah di Kediri agar pertumbuhan lembaga keuangan syariah semakin
banyak dan bias membantu kesejahteraan masyarakat. Fokus penelitian ini adalah:
1) Bagaimana tujuan, fungsi, tugas dan wewenang Otoritas Jasa Keuangan
Kediri? 2) Bagaimana langkah Otoritas Jasa Keuangan Kediri dalam
pengembangan Industri Perbankan Syariah dan Industri Keuangan Non-Bank
Syariah?
Penelitian ini dilakukan terhadap Kantor Otoritas Jasa Keuangan
Kediridengan menggunakan pendekatan kualitatif dengan analisis deskriptif,
dimana kehadiran peneliti di lapangan sangat diperlukan. Sumber data utama
penelitian kualitatif adalah kata-kata dan tindakan, selebihnya adalah data
tambahan seperti dokumen. Metode pengumpulan data yang digunakan peneliti
adalah dengan menggunakan metode wawancara, observasi dan dokumentasi.
Hasil penelitian yang dilakukan di Kantor Otoritas Jasa Keuangan Kediri
ini mengenai peranan OJK dalam pengembangan industri perbankan syariah dan
industry keuangan non bank syariah menunjukkan perkembangan kearah positif,
hal ini ditunjukkan dengan hasil wawancara yang telah peneliti lakukan yaitu
beragamnya kegiatan-kegiatan dalam rangka mendorong pengembangan lembaga
keuangan syariah di Kediri. Dan semakin meningkatnya kepercayaan masyarakat
dalam menyimpan dananya di perbankan syariah dalam bentuk tabungan dan
deposito.
Tidak tersedia versi lain