Text
Pola Komunikasi Interpersonal Wanita Karir Dalam Menanamkan Nilai-Nilai Religiusitas Anak (Studi Kasus Pada PNS Pemerintah Kota Kediri)
Masalah yang dihadapi oleh keluarga saat ini adalah kesibukan orang tua yang menyebabkan sedikitnya waktu luang orang tua untuk anak-anaknya. Orang tua yang memiliki pekerjaan formal sering kali terikat oleh tuntutan jam kerja yang sangat padat, sehingga tidak ada waktu untuk memperhatikan anaknya. Selain itu, orang tua yang memiliki pekerjaan informal juga harus bekerja lebih giat untuk memenuhi kebutuhan keluarganya, sehingga hal ini menyebabkan orang tua tidak memiliki banyak waktu untuk mendidik dan memperhatikan perkembangan anaknya. Akibatnya komunikasi antara orang tua dan anak menjadi terbatas.
Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif dengan menggunakan teori komunikasi interpersonal dan pengembangan hubungan. Dalam penelitian ini peneliti ingin mengetahui pola komunikasi interpersonal wanita karir dalam menanamkan nilai-nilai religiusitas anak dan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat religiusitas anak pegawai wanita Pemerintahan Kota Kediri.
Hasil penelitian yang dilakukan pada pegawai wanita Pemerintah Kota Kediri bagian Humas, Protokol dan BKD dapat ditarik kesimpulan bahwa pola komunikasi yang diterapkan oleh pegawai wanita Pemerintah Kota Kediri bagian Humas, Protokol dan BKD adalah pola komunikasi primer dan sekunder. Yaitu pola komunikasi secara langsung dan pola momunikasi dengan menggunakan media. Sedangkan faktor pendorong dan penghambat wanita karir dalam menanamkan nilai-nilai religiusitas anak pegewai wanita pemerintahan kota kediri adalah orang tua, lingkungan sekolah, usia, dan lingkungan tempat tinggal.
Tidak tersedia versi lain