Text
Pengasuhan Dalam Keluarga Muslim di Dusun Segaran Kecamatan Wates Kabupaten Kediri
Dari hasil penelitian yang diperoleh, bahwa : 1) pengasuhan dalam keluarga muslim di desa Segaran Kecamatan Wates Kabupaten Kediri meliputi pengasuhan fisik, mental dan sosial. Jenis pengasuhan yang diterapkan orang tua adalah pola asuh demokratis. Fungsi, peran serta tanggung jawab orang tua terhadap anak sudah dilakukan dengan baik. Hal ini dibuktikan bahwa orang tua selalu memberikan bimbingan, pengarahan, motivasi, serta pengawasan secara maksimal pada anak. 2) Nilai-nilai yang ditanamkan orang tua terhadap anak antara lain nilai iman, akhlak dan ibadah. 3) faktor-faktor yang mempengaruhi dalam pengasuhan keluarga adalah tingkat pendidikan agama. hal ini dibuktikan bahwa orang tua hanya menekankan pada pendidikan agama. Hal ini dibuktikan bahwa orang tua hanya menekankan pendidikan umum saja, sehingga mengakibatkan wawasan keagamaan anak lebih sedikiit. Akantetapi, kesadaran beragama orang tua dapat dikatakan sudah dilaksanakan dengan baik. Hal ini dibuktikan bahwa orang tua selalu disiplin dalam menjalankan perintah - perintah agama termasuk usaha orang tua melatih anak dalam menjalankan ibadah.
Tidak tersedia versi lain