Text
Upaya Sekolah Dalam Meningkatkan Akhlak Siswa Melalui Kitab Ta’limul Muta’allim Di Madrasah Aliyah Al-Huda Ngadirejo Kediri Tahun Pelajaran 2016/2017
Latar belakang dari penelitian ini adalah kedudukan akhlak dalam kehidupan manusia menempati tempat yang penting, baik sebagai individu maupun sebagai anggota masyarakat dan bangsa. Sebab jatuh-bangunnya, jayahancurnya, sejahtera-rusaknya suatu bangsa dan masyarakat, tergantung kepada bagaimana akhlaknya. Apabila akhlaknya baik, akan sejahtera lahir batin, akan tetapi apabila akhlaknya buruk, maka rusak lahir dan batinnya. Di MA Al-Huda, siswa yang datang latar belakang yang berbeda-beda antar siswa dengan siswa yang lain dalam hal komunikasi, tingkah laku, dan sikap dalam pergaulan seharihari. Dengan adanya pembelajaran kitab ta’limul muta’allim akan membentuk akhlak siswa yang akan menjadikan siswa yang berakhlak karimah bisa sebagai panutan ketika di masyarakat. Rumusan masalah dari penelitian ini meliputi: 1) bagaimana cara pelaksanaan pembelajaran kitab ta’limul muta’allim di MA AlHuda?. 2) apa alasan MA Al-Huda menggunakan kitab ta’lim muta’allim sebagai rujukan?. 3) apa saja isi materi pembelajaran akhlak dalam kitab Ta’lim Muta’alim di MA Al-Huda, 4) bagaimana hasil dari pembelajaran kitab ta’limul muta’allim terhadap akahlak siswa di MA Al-Huda?.
Penelitian ini merupakan penelitian lapangan, yaitu penelitian yang dilaksanakan di tengah-tengah kehidupan masyarakat. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif, dengan jenis penelitian studi kasus. Tujuan dari penelitian ini untuk menemukan makna, menyelediki proses dan memperoleh pengertian dan pemahaman yang mendalam terhadap objek yang diteliti. Pengumpulan data dilaksanakan dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan empat tahapan analisis data yaitu pengumpulan data, mengklasifikasikan data, menjelaskan data dan menarik kesimpulan. Hasil dari temuan penelitian: 1) pembelajaran kitab ta’limul muta’allim di MA Al-Huda menggunakan metode bandongan, metode sorogan, metode diskusi. 2) alasan MA Al-Huda menggunakan kitab ta’limul muta’allim sebab dalam kitab tersebut menjelaskan tentang akhlak dalam mencari ilmu yang cocok bagi siswa yang sedang menimba ilmu. 3) isi dari kitab Ta’limul Muta’allim adalah tentang akhlak yang mulia. 4) hasil pembelajaran kitab ta’limul muta’allim dalam pembentukan akhlak siswa sangat bagus seperti siswa menjadi menghormati guru, disiplin, sopan santun, menunjukan sikap mau musyawarah dan menambah pengetahuan siswa mengenai mana yang harus dijalankan dan mana yang harus ditinggalkan dalam menuntut ilmu.
Tidak tersedia versi lain