Text
Efektivitas penerapan metode drill dalam meningkatkan kemampuan membaca al-qur'an di mts negeri purwosari kediri
Masa anak-anak adalah masa yang tepat dalam memberikan pembelajaran. Terlebih pembelajaran Al-Qur’an. Dimana usia anak (0-5 tahun) merupakan usia keemasan (golden age). Tugas selanjutnya adalah bagaimana kita bisa memberikan pengajaran Al-Qur’an dengan baikagar hasil dari pengajaran tersebut menjadi baik pula. Untuk mencapai hasil yang baik, maka salah satu faktor yang mempengaruhi keberhasilannya adalah sebuah metode yang diberikan dalam pemilihan metode ini perlu diperhatikan. Diperlukan pemilihan yang khusus untuk memilih dan menggunakan metode dalam membaca Al-Qur’an agar relevan dengan zaman yang ada.
Fokus Penelitian adalah (1) Bagaimanakah proses penerapan metode Drill dalam pembelajaran Al-Qur’an di MTsN Purwoasri Kabupaten Kediri, (2) Bagaimanakah kemampuan membaca Al-Qur’an siswa-siswi di MTsN Purwoasri Kabupaten Kediri, (3) Bagaimanakah efektifitas penerapan metode Drill dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an di MTsN Purwoasri Kabupaten Kediri.
Dalam penelitian ini peneliti menggunakan penelitian lapangan, dengan pendekatan kualitatif, adapun jenis dari penelitian ini adalah studi kasus (Penelitian Lapangan). Data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan cara pengumpulan data, reduksi, penyajian, lalu menarik kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan tekhnik perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi dan tahap-tahap penelitian ini yaitu: Tahap pra lapangan, Tahap pekerjaan lapangan dan tahap penulisan laporan.
Berdasarkan hasil analisa data, diperoleh hasil penelitian sebagai berikut, bahwa proses penerapan metode Drill dalam pembelajaran Al-Qur’an berjalan dengan baik dan kondusif. Sehingga hal ini mendapatkan dampak pada hasil kemampuan membaca Al-Qur’an siswa yang semakin membaik. Dan dapat diakui bahwa metode Drill ini sangat efektif untuk meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa siswi MTsN Purwoasri Kabupaten Kediri.
Tidak tersedia versi lain