Text
Penggunaan Metode Menyanyi untuk Meningkatkan Motivasi Siswa dalam Menghafalkan Materi Tugas 10 Malaikat Allah Di Kelas B TK PKK Pandantoyo Ngancar Kediri Tahun Pelajaran 2013/2014
ABSTRAK
NUNUNG ANIS KRISTIAN, Dosen pembiming Drs. MOH. ROIS, M.Ag dan SAIFULLAH, M.Ag : Penggunaan Metode Menyanyi untuk Meningkatkan Motivasi Siswa dalam Menghafalkan Materi Tugas 10 Malaikat Allah Di Kelas B TK PKK Pandantoyo Ngancar Kediri Tahun Pelajaran 2013/2014.
Kata Kunci: Metode Menyanyi, Motivasi Siswa, Menghafalkan Materi
Keberadaan metode pembelajaran ditantang untuk responsif terhadap kemajuan dan karakteristik pembelajaran itu sendiri, sehingga dalam pembelajaran sangat mengedepankan kejelian metode, materi ajar, kondisi psikis pembelajar dan usia peserta didik. Ketika penulis mengajarkan materi tentang 10 tugas Malikat Allah dengan metode ceramah hasilnya belum optimal dan motivasi siswa sangat rendah dalam menghafalkan materi tersebut. Setelah mengadakan evaluasi penulis mengganti dengan metode menyanyi karena metode menyanyi merupakan metode yang tepat untuk menyampaikan materi pembelajaran bagi siswa anak usia pra sekolah atau Taman kanak-kanak atau Raudlatul Athfal. Rumusan masalah dalam penelitian ini 1). Bagaimana penggunaan metode menyanyi dalam menghafalkan materi tugas 10 Malaikat Allah di Kelas B TK PKK Pandantoyo Ngancar Kediri Tahun Pelajaran 2013/2014?, 2). Apakah penggunaan metode menyanyi dapat meningkatkan motivasi siswa dalam menghafalkan materi tugas 10 Malaikat Allah di Kelas B TK PKK Pandantoyo Ngancar Kediri Tahun Pelajaran 2013/2014 ?.
Pendekatan dalam penelitian ini adalah kualitatif, jenis penelitiannya adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Adapun metode pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Analisis datanya dengan cara membandingkan hasil tes pada setiap tahapan (siklus) kemudian menggunakan rumus mean.
Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh peneliti dapat disimpulkan sebagai berikut : 1) Penggunaan metode menyanyi memiliki dampak positif dalam menghafalkan 10 tugas malaikat Allah pada Kelas B di TK PKK Pandantoyo. Hal ini dapat dilihat dari tingkat ketuntasan belajar mulai dari siklus I yaitu 40 % yang secara klasikal belum tuntas, pada siklus II yaitu 70% ketuntasan belajar secara klasikal sudah tuntas dan Siklus III yaitu 85 % ketuntasan belajar secara klasikal sudah tuntas. Ini menunjukkan secara klasikal ketuntasan belajar meningkat 15 % dari 70 % menuju hasil akhir 85 %. 2) Motivasi siswa dalam menghafalkan materi 10 tugas Malaikat Allah menunjukkan bahwa motivasi siswa kelas B TK PKK Pandantoyo adalah tinggi. Hal ini terlihat dari meningkatnya skor motivasi secara klasikal. Pada siklus I menunjukkan 58,33 % yang dikategorikan sedang, siklus II secara klasikal menunjukkan 70% yang dikategorikan sedang dan pada siklus III secara klasikal menunjukkan 86,67 % yang dikategorikan motivasi siswa tinggi
Tidak tersedia versi lain