Text
Peningkatan Kemampuan Menghafal Arti Asmaul Husna Melalui Metode Card Sort Kelompok B TKIP AL-MINHAAJ Wates Kediri,
ABSTRAK
Sofwatul Jinani, Dosen pembimbing Drs. Moh. Irfan Burhani, M. Psi dan Muhammad Yasin, S.Ag. M.Pd.: Peningkatan Kemampuan Menghafal Arti Asmaul Husna Melalui Metode Card Sort Kelompok B TKIP AL-MINHAAJ Wates Kediri, Pendidikan Agama Islam, Tarbiyah, STAIN Kediri, 2014.
Kata Kunci : Menghafal Arti Asmaul Husna, Metode Card Sort.
Pendidikan pada dasarnya merupakan upaya untuk mengarahkan anak didik kedalam proses belajar sehingga mereka dapat memperoleh tujuan belajar yang sesuai dengan harapan, namun dalam proses pembelajaran, khususnya pada siswa kelompok B TKIP Al-Minhaaj Wates Kediri, siswa mengalami kesulitan dalam hal menghafal arti asmaul husna. Card sort merupakan metode pembelajaran yang berpartisipasi membentuk kelompok berdasarkan kata yang ada dalam kartunya. Hal ini melibatkan semua siswa dalam kelas yang memiliki karakteristik yang berbeda-beda. Sehingga mengharuskan tiap siswa membaur dengan semua siswa dalam kelas. Penelitian ini bermaksud untuk mengetahui apakah penerapan metode card sort dapat meningkatkan kemampuan menghafal arti asamul husna.
Penelitian ini, merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Rancangan penelitian menggunkan model Kemmis dan Taggart dan dilaksanakan 2 siklus. Masing-masing siklus terdiri dari 4 tahapan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Untuk memperoleh data, penulis menggunakan metode tes.
Dari hasil temuan penelitian dapat diketahui dari pra siklus bahwa yang berkembang mencapai 9 siswa, jika diprosentasekan 42,85%, sedangkan siklus 1 berkembang sesuai harapan mencapai 15 siswa, jika diprosentasekan 71,42%, dan siklus 2, 18 siswa yang berkembang sangat baik, jika diprosentasekan 85,71%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa metode card sort dapat meningkatkan kemampuan menghafal arti asmaul husnah dengan baik dan lancar.
Tidak tersedia versi lain