Text
Ramadhan: Meraih rahmat & ampunan
Memperoleh lailatul qadar, rahmat dan ampunan, sekaligus terbebas dari siksa api neraka merupakan cita-cita dan keinginan kaum muslimin saat bulan Ramadhan tiba. Hal ini pun telah dijanjikan Allah swt. kepada para hamba-Nya yang menjalankan kewajiban maupun sunnah-sunnah Ramadhan dengan ikhlas dan sesuai dengan syariat-Nya. Rasulullah saw. bersabda: Barangsiapa mengerjakan satu kesunnahan di dalam bulan Ramadhan, maka ia seperti mengerjakan satu kewajiban di bulan-bulan lain. Dan barangsiapa yang mengerjakan satu kewajiban di dalamnya, maka ia seperti mengerjakan tujuh puluh kewajiban di bulan-bulan lain.
Demi meraih fadhilah Ramadhan, dalam buku ini Ibnu Rajab Al-Hanbali mengemukakan penjelasan dalil-dalil Alquran dan hadis-hadis Nabi saw. terkait ibadah wajib dan sunnah di bulan suci Ramadhan secara jelas dan menyeluruh.
Beberapa hal penting yang dibahas antara lain: Keutamaan puasa, infaq dan sedekah, serta mendaras Alquran di bulan Ramadhan. Bagaimana seharusnya beribadah pada sepuluh hari pertengahan bulan Ramadhan, sepuluh malam terakhir dan tujuh malam terakhir bulan Ramadhan. Dikemukakan juga dalam buku ini frekuensi terjadinya lailatul qadar dan sarana-sarana pembebas dari neraka sehingga setiap muslim dapat kembali suci dan menikmati kemenangan di Hari Raya Idul Fitri.