Text
Pengaruh minat belajar terhadap prestasi belajar pada mata pelajaran Al-Qur'an Hadits siswa kelas VIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri Tahun Ajaran 2010/2011/ Anis Munfaridah
ANIS MUNFARIDAH, Dosen Pembimbing Drs. Ali Anwar, M.Ag. dan Wahidul Anam, M.Ag.: Pengaruh Minat Belajar terhadap Prestasi Belajar Pada Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadits Siswa KelasVIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri Tahun Pelajaran 2010/2011, Tarbiyah, STAIN Kediri, 2011.
Kata Kunci: Minat Belajar, Prestasi Belajar, dan Mata Pelajaran Al-Qur’an Hadits.
Mengingat pentingnya pendidikan bagi kehidupan dan kemajauan mutu bangsa, maka pemerintah indonesia senantiasa berusaha meningkatkan pembangunan, tidak terkecuali dibidang pendidikan, baik dari segi pelaksanaan maupun kualiatasnya. Sebab dari pendidikan akan hadir tenega-tenaga termapil dan profesional yang diharapkan dapat menjadi kader-kader penerus serta berperan aktif dalam pembangunan bangsa. Adapun salah satu cara untuk meningkatkan kualitas pendidikan adalah dengan meningkatkan minat belajar siswa. Yang penulis maksudkan dengan minat belajar disini adalah kemauan atau keinginan untuk belajar, sehingga dalam belajar tersebut dapat berhasil.
Berdasarkan latar belakang dapat diidentifikasi masalah-masalah yang menjadi kajian penelitian ini yaitu: (1) Bagaimana minat belajar siswa pada mata pelajaran Al-Qur'an Hadits kelas VIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri ? (2) Bagaimana prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Al-Qur'an Hadits kelas VIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri ? (3) Seberapa besar pengaruh minat belajar terhadap prestasi belajar siswa pada mata pelajaran Al-Qur'an Hadits kelas VIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri ?
Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini metode yang digunakan penulis yaitu angket, dokumentasi, dan wawancara. Sedang untuk analisis data penulis menggunakan rumus Kendal’s Tau (π).
Dalam penelitian ini terdapat tiga temuan, yaitu: 1). Minat belajar di MTs Negeri Purwoasri Kediri tergolong baik. Hal ini nilai rata-rata (mean) sebesar 54,36 yang berpedoman pada true score. 2). Sedangkan nilai prestasi belajar di MTs Negeri Purwoasri Kediri tergolong baik. Hal ini dari rata-rata nilai raport setelah dicari nilai rata-rata (mean) sebesar 77,25 yang berpedoman pada true score. 3). Berdasarkan pengujian hipotesis dengan menggunakan analisis Kendal’s Tau diperoleh angka korelasi sebesar 0,004. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan sangat rendah, sehingga dapat disimpulkan bahwa tidak ada pengaruh minat belajar terhadap prestasi belajar pada mata pelajaran Al-Qur’an Hadits siswa kelas VIII di MTs Negeri Purwoasri Kediri tahun ajaran 2010/2011 (Ha ditolak) yang diajukan dengan nilai signifikan lebih besar dari 0,05 yaitu 0,945.
Tidak tersedia versi lain