Di dalam sistem pendidikan di Indonesia, salah satu aspek penting yang perlu mendapatkan perhatian adalah pendidikan untuk orang dewasa. Tidak seharusnya pendidikan selalu berorientasi pada murid sekolah yang berusia relatif muda karena kenyataan di lapangan, tidak sedikit orang dewasa yang harus mendapatkan pendidikan, baik melalui pendidikan informal maupun nonformal.