Text
Efektivitas Unit Pengumpulan Zakat (UPZ) PT. Intidragon Suryatama Kota Mojokerto dalam pengelolaan Zakat Infaq dan Shadaqah (ZIS)
Salah satu tempat yang memiliki potensi ekonomi dalam mengerakkan zakat, infaq, dan shadaqah yaitu industri perusahaan swasta. Industri perusahaan swasta dalam membantu ekonomi yaitu salah satunya tersedianya lapangan pekerjaan sehingga orang bisa bekerja dan mendapat penghasilan ekonomi, dari penghasilan itulah bisa memberikan kontribusi zakat, infaq, dan shadaqah. Oleh karena itulah Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) membentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) di industri perusahaan swasta yang kemungkinan besar bisa membantu dalam pengelolaan kegiatan zakat, infaq, dan shadaqah Di kota Mojokerto terdapat PT. Intidragon Suryatama yang bergerak di industri sepatu, salah satu produksi sepatu yang terkenal yaitu sepatu merk pro Att. Di dalam perusahaan tersebut dibentuk Unit Pengumpul Zakat (UPZ) oleh Badan Amil Zakat (BAZNAS) kota Mojokerto.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dimana kehadiran peneliti dilapangan sangat diperlukan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data dengan cara triangulasi. Analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan.
Hasil Penelitian yang diperoleh bahwa pengelolaan zakat, infaq, dan shadaqah Unit Pengumpul Zakat (UPZ) PT. Intidragon Suryatama Dikatakan efektif karena dalam hal pengumpulan zakat, infaq, dan shadaqah yang dilakukan oleh Unit Pengumpul Zakat (UPZ) PT. Intidragon Suryatama berhasil mengumpulkan dana di tahun 2017 sebesar Rp 129.059.000 dan meningkat di tahun 2018 sebesar Rp 133.636.600, Konsistensi Pengumpulan setiap bulannya juga terus berjalan dan hasilnya terus meningkat di awal tahun menuju akhir tahun. Sedangkan dikatakan tidak efektif di pendistribusian karena dalam penyaluran distribusi yang dilakukan kepada karyawan masih sedikit walaupun jumlahnya ada dan meningkat tetapi jumlahbantuan yang disalurkan berbanding jauh dari jumlah karyawan dan pengumpulan zakat, infaq, dan shadaqah,
Tidak tersedia versi lain