Text
Peran kepala sekolah dalam mengembangkan kinerja guru dan prestasi siswa di SMAN 2 Kota Kediri
SMAN 2 Kediri merupakan salah satu sekolah terbaik di kota Kediri yang memiliki banyak prestasi, Dalam memperoleh prestasi tersebut tentunya tidak bisa lepas dari Peran kepala sekolah, dalam mengelolah kinerja guru dan prestasi siswanya dengan sangat baik, Penelitian ini bertujuan untuk: 1). Mengetahui peran kepala sekolah dalam mengembangkan kinerja guru, 2). Mengetahui peran kepala sekolah mengembangkan prestasi siswa, 3). Mengetahui faktor pendukung dan penghambat kinerja guru dan prestasi siswa.
Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif, penelitian dilakukan di SMAN 2 Kediri, subjek penelitian kepala sekolah, waka kurikulum, waka kesiswaan atau waka humas, dan guru. Sedangkan teknik pengumpulan datanya menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, yang disertai dengan analisis data dan keabsahan data agar data yang diperoleh valid serta dapat dipertanggung jawabkan.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1. Peran kepala sekolah dalam mengembangkan kinerja guru cukup baik, dengan pemberian motivasi, memberikan pengarahan serta memberikan pengawasan terhadap guru, mampu memberikan dorongan dan semangat kepada guru untuk selalu kinerjanya. 2. Peran kepala sekolah dalam mengembangkan prestasi siswa sudah sangat bagus, dengan memberikan kepada siswa, memberikan pengarahan kepada guru serta memberikan pengawasan kepada guru ini menjadikan kepala sekolah berperan aktif dalam mengembangkan prestasi siswanya. 3. Faktor pendukung kinerja guru dan presatasi siswa adalah adanya kemauan belajar yang tinggi, sarana dan prasarana yang memadai, tingginya komitmen kepala sekolah dalam mengembangkan mutu sekolah; faktor penghambat kinerja guru dan prestasi siswa adalah manajemen waktu kurang maksimal, maksimal dalam penggunaan IT, kurang optimal dalam memanfaatkan sarana dan prasarana.
Tidak tersedia versi lain